5 Syarat Buku Sekolah Dasar yang Baik dan Kompeten yang Wajib Anda Ketahui

Admin
Indra AE
September 20, 2016
Assalamu’alaikum.wr.wb.

Salam sejahtera dan bahagia bagi Anda pengunjung Kolom Edukasi di manapun berada.

Buku teks Sekolah Dasar (SD) adalah buku yang digunakan sebagai pedoman utama dalam sebuah kegiatan belajar mengajar, baik untuk guru maupun bagi siswa. Buku teks relatif berbeda untuk setiap mata pelajaran.

Dewasa ini, buku teks lebih banyak diterbitkan oleh pihak swasta di bawah pengawasan Dinas Pendidikan Nasional. Buku pelajaran yang diterbitkan, tentu harus berdasarkan kurikulum nasional yang berlaku.


5 Syarat Buku Sekolah Dasar yang Baik dan Kompeten yang Wajib Anda Ketahui


Buku teks berfungsi sebagai pedoman materi pelajaran. Misalnya, untuk memberikan model dan contoh aplikasi ke dalam kehidupan sehari-hari, menyajikan soal latihan yang bervariasi, serta menyajikan bahan evaluasi yang tepat guna.

Menurut Bahrul Hayat dalam “Pedoman Penilaian Buku Ajar”, beberapa syarat buku teks Sekolah Dasar yang baik adalah sebagai berikut:
Baca juga: Bagaimana Cara Mengukur Keberhasilan Pendidikan di Sekolah?
1. Mudah dimengerti oleh siswa

Buku teks Sekolah Dasar harus memiliki makna yang mudah dimengerti oleh siswa sesuai dengan tingkatan intelegensinya. Buku teks tidak efektif jika setelah siswa membaca berlembar-lembar buku tersebut, tidak ada hal yang bisa dimengerti.

Sebuah buku semestinya memudahkan proses pemahaman mengenai suatu pokok permasalahan. Buku teks yang baik adalah buku yang bisa dipahami oleh siswa dengan hasil yang sesuai yang diharapkan.

2. Memotivasi

Buku teks juga harus dapat memberikan motivasi belajar bagi siswa tanpa pengawasan langsung dari guru sekolah maupun orang tua. Maka dari itu, penyampaian materi pembelajaran harus disajikan dengan cara yang menarik, tetap ilmiah dan memancing rasa penasaran siswa mengenai suatu topik.
Info lainnya: Anak Lebih Berprestasi Jika Ayah Terlibat
3. Tetap menarik perhatian siswa

Seorang siswa betah membaca buku cerita fiksi. Namun, ia kerap mengantuk membaca buku pelajaran. Mengapa itu bisa terjadi?

Pada buku-buku fiksi, terdapat faktor atentif (faktor penarik perhatian), yang membuat pembaca penasaran dengan lembar halaman selanjutnya. Faktor ini juga sebaiknya diterapkan pada buku teks Sekolah Dasar. Melalui faktor atentif, siswa bertahan lama untuk membaca, belajar juga menjadi kegiatan menyenangkan yang tidak monoton.

4. Memacu pembelajaran mandiri

Waktu belajar di sekolah terbatas, belum lagi penambahan mata pelajaran ekstra. Buku teks Sekolah Dasar yang baik harus dapat digunakan oleh siswa belajar secara mandiri.

Untuk membuat buku yang memacu pembelajaran mandiri, buku teks sebaiknya menggunakan bahasa yang mudah dipahami sesuai dengan tingkat usia siswa, memiliki berbagai variasi soal evaluasi dengan contoh pengerjaannya dan juga jenjang variasi soal evaluasi yang sesuai.

5. Mengandung nilai moral yang relevan

Ilmu pengetahuan tanpa berpatokan pada nilai-nilai moral bisa berbahaya. Buku teks Sekolah Dasar bisa membentuk pribadi siswa menjadi lebih baik jika isi materi juga berhubungan dengan nilai dan etika yang relevan terhadap moral yang berlaku umum di masyarakat.

Demikian syarat panduan penyusunan buku teks Sekolah Dasar yang baik sebagaimana admin kutip dari laman http://murid5.com/. Semoga bermanfaat, terima kasih dan wassalam.

Thanks for reading 5 Syarat Buku Sekolah Dasar yang Baik dan Kompeten yang Wajib Anda Ketahui | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on 5 Syarat Buku Sekolah Dasar yang Baik dan Kompeten yang Wajib Anda Ketahui

Post a Comment