Murid5 Series, Serial Inspiratif di Youtube Untuk Edukasi Pendidikan Dasar

Admin
Indra AE
November 5, 2016
Assalamu’alaikum.wr.wb.

Salam sejahtera bagi Anda pengunjung Kolom Edukasi di manapun berada.

Sebagaimana kita ketahui, YouTube adalah sebuah situs web video sharing (berbagi video) populer bahkan terbesar di dunia. Dimana para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video secara gratis, bahkan di download juga. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri dari berbagai negara, seperti video unik, video lucu dan lain-lain.


Murid5 Series, Serial Inspiratif di Youtube Untuk Edukasi Pendidikan Dasar
Image source: @Murid5.com

Dari sekilas penjabaran di atas mungkin sebagian kita atau bahkan sebagian besar kita menarik kesimpulan bahwa Youtube adalah situs web yeng menyajikan video sharing khusus untuk hiburan semata. Pernyataan ini tidak salah, karena memang kenyataannya sebagian orang yang menonton di youtube adalah sekedar untuk mencari hiburan.

Tetapi saat ini tidak hanya video hiburan saja yang disajikan Youtube. Beragam video pendidikan banyak tersebar di youtube, seperti tutorial, film beserta lagu animasi untuk anak-anak yang isinya sangat mendidik bagi murid/putra-putri kita, atau film-film pendek tentang pendidikan dan lain sebagainya. Salah satu channel yang bagus dan mendidik adalah Murid5 Series.


Channel Murid5 Series merupakan serial web hasil karya kolaborasi berbagai komponen yang tergabung dalam Tim Advokasi kampanye SPM Dikdas dan diproduksi oleh Tim Advokasi Program Pengembangan Kapasitas Penerapan Standar Pelayanan Minimal Pendidikan Dasar (PKP-SPM Dikdas) yang diimplementasikan oleh Bank Pembangunan Asia (ADB) dengan dukungan Uni Eropa (EU).

Pada dasarnya Web series Murid5 ini terinsipirasi oleh pendidikan dasar di daerah terpencil. Dimana menggambarkan keadaan sebuah sekolah bernama SDN Mekar Jaya sebagai satu-satunya sekolah di sebuah desa terpencil bernama Desa Mekar Sari.

Kondisi SDN Mekar Jaya minim ketersediaan fasilitas, sarana dan prasarana penunjang pendidikan dasar, seperti perpustakaan beserta buku-buku, laboratorium dan sebagainya. Terlebih, guru-guru belum bersertifikasi pengajar, ruang guru yang memadai pun tidak tersedia, dan pengawas sekolah menyatakan SDN Mekar Jaya tidak lulus pemenuhan indikator SPM Dikdas.

Dalam rapat bersama kepala sekolah, komite sekolah dan para guru di SDN Mekar Jaya, pengawas sekolah menegaskan SDN Mekar Jaya harus memenuhi kekurangan indikator pemenuhan SPM Dikdas.

Hal tersebut membuat lima orang sahabat yaitu Wati, Budi, Irma, Johni dan Untung, yang peduli dengan keberlangsungan SDN Mekar Jaya, tergerak hatinya untuk menyelamatkan satu-satunya sekolah tempat warga desa Mekar Sari menggantungkan pendidikan anak-anak mereka itu.
Baca juga: Bangga, Garuda Muda Tunjukkan Prestasi dan Kearifan Lokal di Prancis
Dengan semangat, kecerdasan serta kesabaran para Murid5, mereka bersama kepala sekolah dan berbagai pihak memperjuangkan nasib sekolah tercinta.

Untuk mengetahui informasi lengkap mengenai Web series Murid5, Anda bisa mengakses informasinya di alamat http://murid5.com/. Atau juga dapat menonton langsung videonya pada Channel Murid5 Series di alamat https://www.youtube.com/channel/UCSOphhuT4wifPeQxk9Izp5Q/featured.

Bagaimana Bapak-Ibu, Sahabat Kolom Edukasi, apakah Anda penasaran dengan film Murid5 di atas?. Rasanya tidak akan rugi jika Anda menyaksikan kisah persahabatan 5 anak desa yang sangat peduli dalam memperjuangkan pendidikan di desanya ini, apalagi menontonnya bersama teman/keluarga tercinta.

Demikian info yang dapat admin share, semoga bermanfaat, terima kasih telah sudi berkunjung, wassalamu’alaikum.wr.wb.

Thanks for reading Murid5 Series, Serial Inspiratif di Youtube Untuk Edukasi Pendidikan Dasar | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Murid5 Series, Serial Inspiratif di Youtube Untuk Edukasi Pendidikan Dasar

Post a Comment